You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
15 Finalis Calon Abnon Kepulauan Seribu Jalani Masa Karantina
....
photo Anita Karyati - Beritajakarta.id

15 Finalis Abnon Kepulauan Seribu Jalani Masa Karantina

15 finalis Abang dan None (Abnon) Kepulauan Seribu Tahun 2023 saat ini tengah menjalani masa karantina.

Mereka jalani karantina kurang lebih tujuh minggu

Selama proses karantina, para finalis diberikan pembekalan berbagai materi dan keterampilan sebelum mengikuti penilaian saat malam final pada 14 Juli 2023 nanti.

Kepala Suku Dinas Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Parekraf) Kepulauan Seribu, Sonti Pangaribuan mengatakan, 15 finalis ini lolos

130 Peserta Ikut Seleksi Abnon Kepulauan Seribu

setelah melalui tahapan penyaringan dari 130 peserta yang mendaftar dan ikut tahap seleksi awal.

"Dari penyaringan calon Abnon ini didapatkan 15 pasang. Kemudian mereka jalani karantina kurang lebih tujuh minggu sejak 30 Mei hingga 13 Juli 2023," katanya, Jumat (9/6).

Sonti mejelaskan, proses karantina digelar di Aula Graha Ragunan, Jakarta Selatan dan Mitra Praja Sunter, Jakarta Utara. Di dua lokasi tersebut, para finalis Abnon dibekali materi seperti marketing, public speaking, psikotes, etika dan tata busana, psikologi, bahasa asing, kebudayaan, pariwisata hingga pemerintahan.

"Materi pembekalan diberikan narasumber profesional dan kompeten di bidangnya. Peserta pun sangat antusias dan semangat mengikuti rangkaian materi," ungkapnya.

Ia menambahkan, pembekalan ini untuk menambah wawasan calon Abnon saat final. Malam final Abnon Kepulauan Seribu sendiri rencananya digelar di Plaza Pramuka. Tiga terbaik dari ajang tersebut akan dikirim untuk mewakili Kepulauan Seribu ke tingkat Provinsi DKI.

"Pada 10 hingga 11 Juni nanti kita juga akan bawa mereka keliling pulau yang menjadi destinasi wisata dari Kepulauan Seribu," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Plt Wali Kota Jaktim Tinjau Posko Antitawuran di Batu Ampar

    access_time16-04-2025 remove_red_eye4306 personNurito
  2. DPRD Dukung Jakarta Jadi Kota Perfilman

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1845 personFakhrizal Fakhri
  3. Kebakaran di Bawah Kolong Tol Wiyoto Wiyono Berhasil Dipadamkan

    access_time16-04-2025 remove_red_eye1754 personAnita Karyati
  4. Pemprov DKI Pastikan Rekrutmen 1.652 Petugas PPSU Transparan dan Bebas KKN

    access_time15-04-2025 remove_red_eye1651 personAldi Geri Lumban Tobing
  5. Langkah Pemprov Gunakan Truk Sampah Listrik Diapresiasi

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1625 personFakhrizal Fakhri

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik